Tuesday, May 5, 2015

Pendidikan Kecakapan Hidup PHP (Pelatihan Hantaran Pengantin)



PHP (Pelatihan Hantaran Pengantin) Pelem Kidul, Banguntapan, Bantul


       Kelompok sasaran dari program ini adalah kelompok perkumpulan Pendidikan  Kesejahteraan Keluarga (PKK) tingkat dusun yang berada di Dusun Pelem Kidul, Baturetno, Banguntapan, Bantul. Kelompok ibu-ibu tersebut terdiri dari kelompok usia 25 tahun sampai 59 tahun yang termasuk dalam usia produktif.
Kompetensi Yang Diharapkan : 
1.        Warga belajar memiliki pengetahuan tentang hantaran nikah.
2.         Warga belajar mampu menyiapkan alat dan bahan hantaran nikah.
3.         Warga belajar mampu membuat aksesoris hantaran nikah.
4.         Warga belajar dapat membuat souvenir hantaran nikah
5.         Warga belajar dapat menghias wadah (tempat) hantaran nikah
6.         Warga belajar dapat menata hantaran nikah.
7.         Warga belajar dapat mengemas hantaran nikah.
8.     Warga belajar dapat memproduksi, memasarkan, dan menjual hantaran nikah
Kegiatan dilaksanakan oleh Bayu Anggarda S, Dwi Murwani, Endah Dwi Pratiwi, Diah Ayu Aprillyani, dan Hari Brasmastyo Murti.  yang menjadi tutor dalam pelatihan ini adalah Dwi Murwani (pelatihan membuat merak dari jarik) dan Diah Ayu Aprilyani (pelatihan membuat masjid dari mukena) dibantu oleh Bayu Anggarda S, Dwi Murwani, Endah Dwi Pratiwi dan Hari Brasmastyo Murti sebagai tenaga teknis dan pendamping.









No comments:

Post a Comment